Satu lagi pie susu di Bali yang hadir meramaikan dunia kuliner Bali. Pie susu yang satu ini menurut kami lebih enak dari merk D. Alasan kami bilang lebih enak adalah pie susu ini tidak semanis pie susu lain yang sudah terkenal dan pie susunya lebih empuk.
Soal harga, murah banget! Biasanya kalau pai susu yang murah kan pasti keras dan agak aneh manisnya. Kalau Pie Susu Vanie yang sudah hadir sejak 2015 ini BEDA!
Tersedia dalam 7 varian rasa: original, coklat, strawberry, blueberry, durian, keju, green tea. Rasa original ready setiap hari. Untuk rasa lain harap order sehari sebelumnya ya.
Harganya:
- Original: 19.000/kotak (isi 10), 39.000/kotak (isi 25), 69.000/kotak (isi 50)
- Rasa lain: 21.000/kotak (isi 10), 42.000/kotak (isi 25), 79.000/kotak (isi 50)
Diameternya sekitar 7,5cm lebih besar dari pie susu D.
Tahan hingga 7-10 hari diluar kulkas. Meski tahan hingga 10 hari, dijamin tanpa pengawet karena menggunakan oven khusus dan dioven hingga 1 jam sehingga lebih tahan lama. Bisa campur 1 kotak isi 2 rasa ya.
*Sudah tidak jual ya.